Monday, April 27, 2015

Penggunaan tali dikapal sangatlah sering kita jumpai, hampir dalam setiap kegiatan harian dikapal kita memerlukan tali untuk membantu menyelesaikan pekerjaan terutama pekerjaan di deck. Tali yang digunakan sebagai alat kelengkapan kerja sangat beragam variasi ukuran dan jenisnya namun sebagian tali yang digunakan untuk kerja terdiri dari 3, 8 pintalan (strand) dan double braided dimana masing masing strand terdiri dari beberapa yarn.

Beberapa susunan strand tersebut dipintal sehingga terbentuk tali dan arah pintalannya dibagi menjadi dua yaitu Z – lay rope dan S – lay rope. Selain mengetahui arah pintalan tali kita perlu memahami karakteristik dan ukuran yang digunakan.

Untuk mengukur panjang satu pintalan atau pitch ada perbedaan antara tali 3 strand dan 8 strand, keduanya harus diukur pada sisi sebelah atas dari pintalan yang sama. Selain pitch ukuran tali yang lain adalah diameter, cara mengukur diameter tali yang benar dengan mengambil titik atau poin yang terjauh dari susunan strand pada tali seperti gambar terlampir. 
Sebagai referensi ukuran yang digunakan untuk mengindikasikan tali mempunyai korelasi sebagai berikut, bila ukuran “mm” yang digunakan mengindikasikan diameter tali dan bila “inches” yang digunakan mengindikasikan circumference dari tali. Pada tali baru biasanya ukuran talinya lebih besar dari ukuran yang disebutkan (+/- 7%), sebagai contoh bila ukuran tali baru 18 mm maka akan terlihat 19 mm dan panjang standardnya 200 mtr atau 220 meter.
Disamping ukuran panjang, untuk mengetahui kekuatan tali dikenal 3 metode yang umum digunakan untuk mengindikasikan breaking strength, safe working load dan testing load dimana Breaking strength (metric ton) pada tali manila sebesar (D/8)2 x 1/3 atau C2 x 1/ 3 dan untuk wire rope (D/8)2 x 2.0 (atau 2.5) atau C2 x 2.0 (atau 2.5) dimana D adalah diameter dan C adalah circumference.
Sedangkan koefisien dari wire rope antara 2.0 -2.5 tergantung struktur dari strand dan regulasi yang digunakan dan SWL / safe working load dari tali sebesar 1/6 dari BS dan SWL harus 1/10 dan kurang dari BS ketika digunakan untuk mengangkat beban personil.

0 comments :

Post a Comment